Sabtu, 06 Oktober 2012

Sejarah Masuknya Kelapa Sawit ke Indonesia

Sebenarnya Kelapa Sawit adalah tanamana bukan khas indonesia. Tetapi kelapa sawit adalah tanaman khas yang berasal dari negara Afrika. Nah dari Afrika ini lah kemudian kelapa sawit ini di bawa ke indonesia oleh beberapa orang pada tahun 1848 , menurut referensi yang ada waktu itu ada 4 pohon, hanya 4 pohon loh..., dari 4 pohon inilah kemudian menjadi cikal bakal bagi tanaman sawit yang ada di seluruh indonesia. waaw.... berarti semua sawit indonesia masih 1 nenek moyang ya . hehehe....


Pohon kelapa sawit yang dibawa dari Afrika ini kemudian di tanam di hutan Raya Bogor. ternyata tidak semua pohon yang ditanam itu hidup, hanya 1 pohon yanh bersisa dan selebihnya pada mati semua, berkat jasa yang 1 pohon yang hidup inilah kita dapat melihat kelapa sawit yang sekarang.
Karena pohon  - pohon tersebut banyak yang mati akhirnya pada tahun 1964 pemerintah Indonesia memutuskan untuk uji coba menanam kembali pohon kelapa sawit ini dan ternyata berhasil, ini sekaligus  menjadi awal mula di budidayakannya kelapa sawit di seluruh indonesia hingga sekarang.
Makin hari perkembangan dunia sawit semakin pesat, maka hal ini semakin banyak menarik minat para investor untuk mengembangkan usaha ini, sehingga tidak aneh jika sekarang kita melihat pohon kelapa sawit ada di mana - mana baik dikelolah oleh sebuah perusaahaan ataupun rakyat biasa.
Di era sekarang perkembangan kelapa sawit kian meningkat apa lagi sudah di dukung oleh kecanggihan tekonologi sehingga hampir seluruh yang kita gunakan bisa di buat dari kelapa sawit yang sudah di olah, contohnya di bidang farmasi, ada glycerine yang bisa di peroleh dari proses hidrolisa dari minyak kelapa sawit, di bidang kosmetik juga bisa kita temukan ada beberapa kandungan yang terbuat dari kelapa sawit, di dalam filter rokok juga ada bahan yang terbuat dari kelapa sawit, dari bahan bakar juga ada yang bisa diperoleh dari kelapa sawit seperti bio diesel, dan masih banyak lagi yang bisa di gunakan untuk banyak kebutuhan manusia di zaman sekarang, sehingga Kelapa sawit akan semakin maju setiap hari.
Sekian dulu sejarah singkat masuknya kelapa sawit ke Indonesia.



Related Post

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

Copyright 2012 Dunia Kelapa Sawit | Powered by blogger.com | Kebijakan Privasi | Design by Pecinta Sawit | Published by Habib Al Engineer